Seputar Peradilan
Kunjungan Silaturahmi ke KUA Kecamatan Sukawati

Usai melaksanakan kegiatan layanan keliling di Lingkungan Chandra Asri pada jumat 11 Maret 2022, tim layanan keliling menyambangi KUA Kecamatan Sukawati untuk bersilaturahmi dan sosialisasi terkait program sidang keliling dan perkara prodeo. Tim dari pengadilan Agama Gianyar disambut langsung oleh Kepala KUA Kecamatan Sukawati Akhmad Adiwijaya Kelana Putra, S.H.I. dan Kasi Bimas Islam Kementrian Agama Kabupaten Gianyar Dr. H. Masruhan, M.S.I., yang kebetulan juga sedang ada kegiatan dengan para penyuluh non ASN di Kantor KUA Kecamatan Sukawati.
Ketua Pengadilan Agama Gianyar Dodi Yudistira, S.Ag., yang didampingi oleh Wakil Ketua Hj. Lia Auliyah, S.H.I., M.H., hakim Putri Miftakhul Khusaini, S.H.I., dan panitera muda gugatan H. Abdul Hakim, S.H., menyampaikan bahwa maksud kedatangan ke KUA Kecamatan Sukawati selain untuk silaturahmi juga untuk mensosialisasikan terkait program kegiatan sidang keliling dan penerimaan perkara prodeo serta dalam rangka menanyakan secara langsung kepada pihak KUA terkait penggunaan inovasi GULING (Gugatan Mandiri Keliling) yang dipasang oleh tim inovas Pengadilan Agama Gianyar di KUA Kecamatan Sukawati setahun yang lalu.
Kepala KUA Kecamatan Sukawati Akhmad Adiwijaya Kelana Putra, S.H.I. menyampaikan terimakasih atas kunjungan silaturahmi dari pimpinan Pengadilan Agama Gianyar, serta sosialisasi terkait sidang perkara prodeo dan sidang keliling. Kepala KUA juga menyampaikan terkait inovasi GULING (Gugatan Mandiri Keliling) yang sudah dipasang di KUA Sukawati sudah dipergunakan beberapa kali oleh masyarakat yang datang berkonsultasi ke KUA.
Kepada para penyuluh Non ASN yang sedang melaksanakan rapat bersama Kasi Bimas Islam Kementrian Agama Kabupaten Gianyar, Ketua Pengadilan Agama Gianyar meminta kesempatan untuk mensosialisaikan program Pengadilan Agama Gianyar tahun 2022 yaitu program prodeo untuk 3 perkara dan satu kali kegiatan layanan sidang keliling. Ketua berharap agar program ini dapat dibantu disosialisasikan oleh para penyuluh kepada masyarakat di wilayah Kabupaten Gianyar. Setelah kurang 3 menit bersilaturahmi, tim dari Pengadilan Agama Gianyar berpamitan dan langsung pulang menuju kantor. (dy)
